LABUAN BAJO, Memperingati Hari Lingkungan Hidup Nasional Tahun 2024, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Himpunan Pramuwisata Indonesia (
HPI) Provinsi NTT bersama sejumlah elemen, mulai dari instansi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manggarai Barat, Pemerintah Kelurahan Wae Kelambu, Trash Hero, hingga Dewan Pimpinan Cabang (DPC)
HPI Kabupaten Manggarai Barat melaksanakan aksi pungut
sampah di sejumlah titik di Labuan Bajo, Ibukota Kabupaten Manggarai Barat, Jumat (12/1/2023) pagi.
“Mari kita semua menjadi pribadi yang rutin merawat lingkungan hidup dengan tidak merusak lingkungan, membuang sampah pada tempat yang telah disediakan, agar kota tempat kita tinggal tetap asri, indah dan elok dipandang, bukan saja oleh kita sendiri, tetapi juga oleh para wisatawan yang datang berkunjung ke Labuan Bajo,” tegas Viktor Pance, Ketua Umum
DPD HPI Provinsi NTT.
Pelaku pariwisata di Labuan Bajo saat memungut sampah di salah satu ruas jalan di dalam kota Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat (victorynews.id/SATRIA)
Viktor Pance menegaskan, Labuan Bajo merupakan daerah destinasi wisata super premium.Dengan meningkatnya aktivitas wisatawan berkunjung ke Labuan Bajo di tengah minimnya kesadaran masyarakat dalam mengelola sampahnya, sehingga perlu adanya aksi nyata dalam mengelola atau menanggulangi hal tersebut.
Ia mengajak, seluruh lapisan masyarakat yang berada di daerah tujuan wisata itu untuk menjaga lingkungan dan tidak membuang sampah di sembarangan tempat.
“Saya mengajak masyarakat Labuan Bajo untuk menjadi orang terdepan menjaga lingkungan hidup agar keelokan wajah dari Labuan Bajo terus terlestari,” harapnya.
Ketua DPC HPI Kabupaten Manggarai Barat, Sebastian Pandang menyampaikan, apresiasi kepada sejumlah komunitas dan Pemkab Manggarai Barat yang beberapa bulan terakhir cukup proaktif menjaga kebersihan di Labuan Bajo. Selain itu, apresiasi kepada anak-anak muda, para pelajar dan pelaku pariwisata Manggarai Barat yang telah terlibat aktif dalam kegiatan membersihkan lingkungan.
“Atas nama pengurus DPC HPI Kabupaten Manggarai Barat, saya berterimakasih atas kebersamaan kita semua dihari ini. Sebagai pelaku pariwisata yang adalah duta destinasi wisata, kita harus mewujud nyatakan kepedulian kita kepada lingkungan. Sebagaimana kita ketahui, pariwisata hari ini menjadi aspek lingkungan sebagai tolok ukur pertimbangan wisatawan mengunjungi Labuan Bajo, higienitas harus kita perioritas. Semoga kesadaran kita untuk terus mencintai lingkungan terpatri dalam diri kita masing – masing,” tegasnya.***
Link Berita oroginal: https://www.victorynews.id/ntt/33111492511/dpd-hpi-ntt-lakukan-kampanye-pelestarian-lingkungan-hidup-di-labuan-bajo